Biaya pemakaian listrik pada unit AC berbanding lurus dengan durasi pemakaian, dan yang tidak kalah penting adalah kondisi unit tersebut terawat atau tidak.
Unit AC yang tidak terawat atau kotor akan membuat kinerja kompressor akan semakin berat, semakin berat kerja kompressor pastinya membuat beban pemakaian listrik bertambah dan terbuang sia sia, kerugian akan ditambah dengan kinerja unit AC yg terasa lamban dinginnya, umur komponen komponen unit AC yang pastinya berkurang dan lainya.
Cara menghitung pemakaian listrik pada unit AC dalam 1 bulan, simulasinya seperti ini :
Misalkan anda pelanggan PLN dengan Tarif atau Daya R1T/1300VA ( Token / Prabayar ), menggunakan unit AC 1/2PK dengan konsumsi daya 320 Watt dipakai 10 jam dalam sehari, maka penghitungan pemakaian dalam 1 bulan :
Pemakaian listrik sehari : 320 watt x 10 jam = 3200 watt-jam = 3,200 kWh
Pemakaian dalam sebulan : 3,200 kWh x 30 hari = 96 kWh
Tarif : Pemakaian listrik >> Jumlah Pemakaian kWh dikalikan Harga per kWh
96 kWh x Rp. 1.444,70 = Rp. 138.691,20 ( dibulatkan terbilang : seratus tiga puluh delapan ribu enam ratus sembilan puluh satu rupiah )
Catatan : Harga per kWh diambil data harga TDL bulan Oktober 2020 untuk tarif R1/1300VA sebesar Rp. 1.444,70 .
Rumusan pemakaian daya listrik = ukuran daya alat ( watt ) dikalikan lama atau durasi pemakaian ( jam ) akan ketemu satuan wattjam, dibagi seribu ( untuk dijadikan satuan kilo watt jam atau kWh ), kemudian dikalikan harga tarif daya listrik yang berlaku, rupiah per kWh nya.
Dari uraian diatas bisa anda ketahui berapa konsumsi daya listrik unit AC yang terpakai selama 1 bulan, diatas adalah asumsi daya dengan unit AC yang beroperasi normal, bukan dalam kondisi kotor atau kurang terawat bahkan tidak ada pemeliharaan sama sekali pada unit AC anda.
Bisa anda bayangkan betapa borosnya konsumsi listrik dan tingginya biaya operasional yang harus ditanggung ketika unit AC anda kurang perawatan, belum lagi kinerja unit AC yang kurang optimal , AC kurang dingin, AC netes air dan lainnya, jadi
Unit AC yang kurang perawatan ( kotor ) akan membuat kinerja komponen AC seperti kompresor menjadi semakin berat, kerja kompressor semakin berat akan berdampak pada naiknya konsumsi daya listrik melebihi standart konsumsi, misalnya unit AC dengan konsumsi daya 320 watt jika kondisi unit AC kotor bisa naik konsumsi dayanya menjadi 400-500watt bahkan bisa lebih, jika daya yang dikonsumsi melebihi ambang batas kerja ( overload ) yang ditentukan pada sebuah unit AC ( kompressor ), maka sistem kelistrikan pada kompressor akan terputus ( cut-off ) jika ini terjadi, maka unit AC anda dipastikan tidak dingin.
Jadi, Pentingnya Service, Perawatan atau Cuci AC untuk menjaga agar kinerja Unit AC anda bisa terus optimal, Manfaat apalagi jika unit AC anda terawat ??? silahkan klik disini untuk lebih jelasnya.
0 komentar untuk Menghitung Pemakaian Listrik Pada Unit AC ( Sevice AC Jember ).